Search

Join Us

Join this site

Ads

Pesan dari Penjaga Makam Nabi SAW

Kamis, 11 Oktober 2012

Pesan dari Penjaga Makam Nabi SAW 


Kesempatan bertemu langsung dengan penjaga Makam Nabi Muhammad SAW, Syekh Maulana Said Adam Umar ke Indonesia, tak disia-siakan ribuan umat Muslim di Jakarta. Mereka pun berbondong-bondong menuju ke Masjid At-Tiin, Jakarta Timur, akhir pekan lalu, untuk menyimak pengalaman sekaligus berdialog dengan Syech Maulana. 

Sebelumnya, kedatangan penjaga makam Nabi akhir zaman itu terwujud atas undangan Syekh Ali Aljabir, seorang imam Masjid Nabawi, asal Indonesia. "Sepekan lalu, Syekh Maulana diundang ke Maroko, tapi beliau tidak bisa datang. Namun, saat diundang ke Indonesia, beliau sanggup datang," kata Syekh Ali.

Selama sekitar dua jam, Syekh Umar memaparkan pengalamannya menjaga makam Rasulullah SAW di Masjidil Nabawi, Madinah. "Saya sudah selama 65 tahun menjaga makam Rasulullah, sejak berusia 21 tahun," paparnya.

Dirinya mengaku sangat bersyukur dapat menjaga makam Rasulullah. "Ini adalah amanah yang begitu istimewa," ujar Syekh Umar. Syekh Aljabir lebih jauh menuturkan, keterpilihan Syekh Umar sebagai penjaga makam, karena ketulusan dan kesungguhannya. Hingga dia  dipercaya oleh Raja Saudi untuk menjaga makam Nabi SAW.

Tugas pria yang kini berumur 88 tahun itu adalah menjaga dan membersihkan dan merawat makam Nabi. Suatu ketika, Syekh Umar bertemu Rasulullah dalam mimpinya. "Walaupun hanya sekali bertemu Rasulullah, saya seakan-akan bertemu Rasulullah setiap saat," ungkap Syekh tersebut.

Menurutnya, mimpi bertemu Rasulullah adalah sebuah kebenaran. Sebab, setan ataupun jin tidak mampu menyerupai wajah Rasulullah SAW.Di samping makam Rasulullah SAW, terdapat dua makam sahabat yaitu Abu Bakar Assiddiq dan Umar bin Khattab. Selain itu, di tempat yang sama juga terdapat hujrah atau kamar makam putri Nabi yakni Fatimah Az-Zahra.

Makam Nabi berada di area Masjid Nabawi di Kota Suci Madinah. Selain menjaga makan, para  khadim atau penjaga itu juga menjadi pemandu untuk para tamu negara yang akan melihat atau datang ke makan Nabi tersebut. Dikatakan Syekh Maulana, bagi umat Muslimin yang singgah ke Masjid Nabawi, diwajibkan berkunjung ke makam Nabi dan sahabatnya.

Syekh Umar lantas berpesan kepada kaum Muslimin untuk memperbanyak shalawat kepada Nabi Muhammad SAW. Minimal 10 kali dalam sehari. "Barang siapa yang mengucapkan shalawat, maka akan diangkat dosanya dan dimudahkan kehidupannya," kata Syekh Umar.

Ia menambahkan, Allah SWT saja memberikan shalawat kepada Nabi. "Jadi, orang yang paling  bakhil atau pelit adalah orang yang tidak membaca shalawat kepada Rasulullah," ujarnya.

Saat ditanya tentang beredarnya pesan pendek atau SMS maupun di internet yang menerangkan bahwa hari kiamat akan datang pada waktu tertentu, dan bagi yang tidak menyebarkannya akan mendapat musibah, Syekh Umar membantahnya dengan keras.Pasalnya, kapan tibanya hari kiamat tidak ada yang tahu kecuali Sang Khalik, Allah SWT. Bahkan, Rasulullah SAW pun tidak tahu.

Syekh Umar justru menduga pesan seperti itu disebarkan oleh kaum Yahudi atau Nasrani yang ingin merusak akidah umat. Dalam Alquran ditegaskan bahwa umat Yahudi dan Nasrani tidak akan ridha terhadap umat Muslim hingga umat Muslim mengikuti ajarannya. "Jadi, sampai kapan pun mereka (Yahudi dan Nasrani-Red) tak akan rela," ujar dia. Oleh karenanya, umat diminta waspada terhadap bahaya semacam ini, dan itulah pesan Syekh Umar yang kedua.  c81 Video Terkait : http://www.republika.co.id/tv/558
Read Post | komentar (4)

Wifi Router Mampu "Melihat" Tembus Dinding

Kamis, 02 Agustus 2012

Wifi Router Untuk Lihat Tembus Dinding
Platinum Site - Sinyal WiFi umumnya membantu orang agar dapat terkoneksi dengan internet. Namun, kini sinyal WiFi dapat dimanfaatkan peneliti untuk
keperluan pelacakan musuh.

Mengutip PopSci.com, para ilmuwan dari University College London telah menerapkan prinsip gelombang radio untuk membuat perangkat yang mampu melacak adanya sinyal WiFi dan untuk memata-matai orang di balik dinding.

Memanfaatkan sinyal WiFi radio yang terdapat di 61 persen rumah di Amerika Serikat dan 25 persen di seluruh dunia, peneliti di University College London, Karl Woodbridge dan Kevin Chetty, merancang detektor yang memanfaatkan sebaran sinyal yang ada di mana-mana.

Saat gelombang radio mampu mencerminkan objek yang bergerak, frekuensi gelombang radio mengalami perubahan, ini disebut efek Doppler. Prototipe radar mereka mengidentifikasi perubahan frekuensi untuk mendeteksi objek yang bergerak. Perangkat ini seukuran koper dan berisi sebuah penerima radio yang terdiri dari dua antena dan satu unit pengolahan sinyal.

Dalam uji coba, kedua peneliti menggunakan alat ini untuk menentukan lokasi,
kecepatan dan arah seseorang, walau terpisah dinding tebal. Namun, karena perangkat itu sendiri tidak menangkap gelombang radio apapun, jadi tidak dapat dideteksi.

Wi-Fi radar bisa memiliki aplikasi domestik (untuk rumahan) mulai dari melihat penyusup sampai memantau anak secara diam-diam. Perangkat ini juga bisa memiliki kegunaan militer. Departemen Pertahanan Inggris Raya telah mendanai penelitian untuk menentukan apakah perangkat ini dapat digunakan untuk memindai bangunan sepanjang perang kota.

Woodbridge mengatakan, dalam pengembangan, perangkat bisa menjadi cukup sensitif untuk menangkap gerakan yang halus, yang akan memungkinkan radar untuk mendeteksi orang yang berdiri atau duduk diam.

Sistem kerja perangkat tersebut yaitu:

Wifi Router Untuk Lihat Tembus Dinding

1. Objek bergerak

Saat WiFi gelombang radio memantulkan objek bergerak, terjadi
perubahan frekuensi. Misalnya ada seseorang yang bergerak menuju
sumber WiFi, peningkatan gelombang akan terlihat. Sementara jika seseorang menjauh dari sumber, frekuensi menurun.

2. Router

Sebuah router internet WiFi dalam ruangan membantu melacak orang dalam
satu ruangan. Router ini mengisi ruangan dengan frekuensi radio, dengan frekuensi 2,4 atau 5 Gigahertz.

3. Baseline Signal

Satu antena dari sistem radar selanjutnya akan melacak sinyal awal
radio dalam ruangan.

4. Shifted Signal

Antena kedua mendeteksi gelombang radio yang terpantul dari benda yang bergerak, kemudian mengkonversi menjadi frekuensi.

5. Obyek

Dengan membandingkan kedua sinyal dari antena tersebut, komputer akan
mengkalkulasi lokasi objek dalam beberapa meter maupun menentukan
kecepatan dan arah objek tersebut.

s
Read Post | komentar (1)

Kamis, 19 Juli 2012

liang xiaoxiao 
Platinum Site - Dengan senyum nakal dan sifat yang menyenangkan, Liang Xiaoxiao berperilaku seperti anak balita lainnya. Bermain bola dengan balita lain, seolah tidak peduli dengan dunia.

Namun, untuk ukuran balita berusia tiga tahun, Liang Xiaoxiao tampak sangat berbeda dibandingkan anak seusianya. Bobotnya hanya 2,5 kilogram dengan tinggi 54 sentimeter. Gadis kecil itu justru tampak seperti bayi baru lahir.

Tim dokter di Huaihua, China, percaya bahwa telah terjadi mutasi genetik yang membuat pertumbuhannya terhenti. Dalam catatan medis, tubuhnya hanya berbobot 1,05 kilogram dengan tinggi hanya 33 sentimeter saat lahir.

Sejak lahir, Liang Xiaoxiao menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Anak Provinsi Hunan di Changsha, China. Dengan ukuran tubuh seperti bayi baru lahir, ia diyakini sebagai gadis terkecil di dunia, seperti dikutip Daily Mail.

Meski terlahir dengan tubuh yang kecil, keceriaan Liang tak berkurang. Ia tampak senang bermain dengan balita yang lain.

Tak hanya Liang Xiaoxiao yang lahir dengan tubuh mini. Kenna Claire Moore tercatat sebagai bayi terkecil keempat yang masih hidup. Lahir dengan berat tubuh hanya 9,5 ons, lebih kecil dari kaleng soda. Saking kecilnya, ia menghabiskan enam bulan pertama di Rumah Sakit Anak di Charlotte, AS.

Kenna lahir di minggu ke-25. Sementara kehamilan normal berlangsung selama 40 minggu. Dokter tidak yakin berapa lama Kenna akan bertahan. Tapi, setelah 183 hari bertahan hidup, orangtuanya pun akhirnya membawanya pulang.
Read Post | komentar

Tablet 3D Pertama di Indonesia Rp2,7 Jutaan

Rabu, 20 Juni 2012

Platinum Site - Perkembangan trend gadget tablet sedang mendominasi pasar, baik tablet untuk segmen kelas atas maupun kelas menengah ke bawah. Kini muncul inovasi tablet dengan 3D, Wearnes LitePAD LP-811.

Tablet ini tampil beda sebagai tablet 3 Dimensi tanpa membutuhkan dukungan kacamata 3D. Ini menjadi tablet 3D pertama di Indonesia.

Produk teranyar ini menjadi salah satu terobosan dan inovasi terbaru dari Wearnes.

Secara performa, dalam Wearnes LitePAD LP-811 ditanamkan Cortex A9,
1Ghz CPU, dan Mali-400 GPU 128KB L2 Cache. Tablet ini berjalan dengan sistem operasi Android terbaru 4.0 (Ice Cream Sandwich).

LitePAD LP-811 hadir dengan layar 8 inci dan resolusi 1280x768. Tablet ini memiliki kapasitas memori 1GB DDR3. Anda bisa menyimpan data dengan kapasitas 8GB. Apabila tidak cukup, Anda bisa menambah opsi penyimpanan sampai 32GB.

Untuk menambah konten hiburan, tablet ini dilengkapi dengan dukungan fasilitas Wi-Fi Access 802.11 b/g/n untuk mengunduh aplikasi dan streaming video. Koneksi layanan 3G dihubungkan dengan fasilitas modem eksternal USB 3G. Tablet ini juga mendukung Gravity Sensor untuk pengalaman bermain game yang menarik.

Dual camera tersedia pada tablet ini. Kamera depan VGA bisa Anda manfaatkan untuk video call. Kamera belakang 2 MP dapat memotret obyek sekeliling Anda. Konektivitas port mini HDMI disiapkan agar Anda bisa menyaksikan konten di layar lebar.

Tablet 3D ini membidik semua kalangan. LP-811 tersedia untuk pasaran ritel dengan distribusi merata di seluruh Indonesia. Tablet ini dibanderol Rp2,777 juta.

Dalam masa liburan sekolah, ada program cash back Rp277.000. Anda juga bisa mendapatkan bonus kartu memori Micro SD 16GB. Tapi, tawaran ini hanya untuk 100 orang pembeli pertama.
Read Post | komentar (1)

Mengintip Kelebihan Windows Phone 8

Platinum Site - Selain Windows 8, Microsoft dikabarkan juga akan merilis Windows 8 versi Mobile. Windows Phone 8 itu akan dikenal dengan nama Windows Phone Apollo.

Mengutip laman TechRadar, Windows Phone 8 akan segera dirilis sebelum tahun ini berganti. Bahkan, Microsoft diprediksi memperkenalkannya di Windows Phone Summit di San Francisco, hari ini.

Seperti apa perbaikan yang akan dilakukan di Windows Phone 8. TechRadar memprediksi sebagai berikut:

Kamera

Windows Phone 8 disebut akan memiliki aplikasi kamera yang lebih simpel dan bersih, dengan sedikit setting di display. Kerja sama Microsoft dengan Nokia menyebabkan perangkat Windows Phone 8 diprediksi menggunakan teknologi PureView.

Maps

Jika selama ini perangkat Windows Phone menggunakan peta Bing Maps, Nokia Maps akan menggantikannya di perangkat Windows Phone 8. Layanan ini akan menghadirkan navigasi jalan dalam bentuk 3D, melalui akselerasi piranti keras (hardware).

Skype

Ada dua hal yang menyebabkan peluncuran Windows Phone terbaru ditunda. Salah satunya disebut Skype perlu ditulis ulang di Windows 8 menggunakan framework milik WinRT. Skype akan bekerja di aplikasi bergaya Metro yang khas Windows 8.

Tapi, Skype ternyata tidak hanya dikembangkan di Windows 8, tetapi juga di Windows Phone 8. Skype disebut akan terintegrasi secara penuh dengan Windows Phone Apollo.

Bahkan, Skype akan muncul di kontak profil. Pengguna perangkat Windows Phone Apollo juga akan bisa melakukan panggilan via Skype, baik itu video call atau panggilan telepon biasa.
Read Post | komentar (2)
 
© Copyright Platinum Site 2011 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates and Theme4all